Senin, 02 April 2018

4 Latihan yang Bisa Membuat Penis Lebih Kuat dan Hebat di Ranjang

Jangan lupa membaca artikel tentang bisnis di > Informasi bisnis terbaik 2020.

DokterSehat - bulu kemaluan, cara mencukur bulu kemaluan

DokterSehat.Com – Salah satu masalah penis yang sering terjadi pada pria adalah susahnya mendapatkan ereksi dengan sempurna. Karena kondisi ini pria jadi susah melakukan hubungan seks dengan pasangan. Lembeknya penis saat ereksi membuat pria susah melakukan penetrasi yang hebat.

Kalau Anda memiliki masalah ereksi yang kurang keras, coba lakukan latihan pada tubuh. Dengan melakukan latihan di bawah ini, tubuh akan menjadi kuat dan bonusnya penis bisa lebih kuat dan keras seperti sedia kala.

1. Latihan di bagian tengah

Untuk membuat penis jadi lebih keras dari biasanya, Anda harus melatih tubuh bagian tengah. Dengan melakukan latihan di area ini, otot di sekitar perut dan penis bisa berfungsi dengan maksimal. Dampaknya, ereksi yang didapatkan pria bisa maksimal dan seks bisa berjalan dengan baik.

2. Lakukan latihan kardio

Menurunnya kekerasan pada penis tidak hanya terjadi karena pria mengalami gangguan kesehatan saja. Masalah aliran darah dalam tubuh juga menjadi isu utama yang harus segera diselesaikan agar tidak mengganggu kehidupan seksual pria.

Lakukan latihan kardio secara rutin. Buat jantung berdetak lebih intens dan mengalirkan banyak darah ke tubuh termasuk penis.

3. Latihan kelenturan tubuh

Latihan pada tubuh tidak hanya berfokus pada kekuatan saja. Anda juga bisa melakukan latihan kelenturan untuk merelakskan semua otot. Lakukan yoga untuk membuat semua otot tubuh bekerja secara maksimal.

4. Lakukan latihan kegel

Lakukan latihan kegel dengan sempurna. Latih otot pelvis bagian bawah secara perlahan-lahan seperti sedang menahan kencing. Kalau sudah terbiasa lakukan latihan dengan melakukan kontraksi dan relaksasi selama beberapa set setiap harinya.

Inilah empat latihan yang bisa membuat penis jadi lebih kuat dan hebat di ranjang. Mau mencobanya?



Selain sebagai media informasi kesehatan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.

Label:

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda